PERINDO Alor Soal Pilkada, Jangan Kita Calonkan Orang Bermasalah

Umar Al Udin-Ketua Panitia Pendaftaran Bakal Calon Bupati-Wakil Bupati Alor Periode 2024-2029 Partai PERINDO dalam satu sesi foto bersama Bakal Calon Bupati Alor DR> Imanuel E. Blegur bersama keluarga dan tim. FOTO:MORISWENI/RP
Umar Al Udin-Ketua Panitia Pendaftaran Bakal Calon Bupati-Wakil Bupati Alor Periode 2024-2029 Partai PERINDO dalam satu sesi foto bersama Bakal Calon Bupati Alor DR> Imanuel E. Blegur bersama keluarga dan tim. FOTO:MORISWENI/RP

KALABAHI,RADARPANTAR.com-Mengusung thema besar pembahruan di berbagai sektor, DR. Imanuel Blegur mendaftarkan diri sebagai Bakal Calon Bupati Alor Periode 2024-2029 di lima Partai Politik di Kabupaten Alor.  Dukung thema pembahruan yang diusung DR. Imanuel Blegur, Partai PERINDO tegaskan jangan calonkan orang-orang bermasalah di Pilkada Alor.  

Pak Ima ini kan pakar politik. Sebagai ilmuan politik dan pelaku politik. Sebenarnya saya banyak bicara tetapi tidak  bisa …   Pilkada ini kan kita butuh perubahan. Jangan kita calonkan orang-orang yang bermasalah.  Orang bermasalah ya jangan mimpi, sebut Ketua Panitia Pendaftaran Bakal Calon Bupati-Wakil Bupati Alor Partai PERINDO Kabupaten Alor, Umar Al Udin, S.Sos, SH ketika menerima pendaftaran DR. Imanuel E. Blagur sebagai Bakal Calon Bupati Alor Periode 2024-2029, Senin (22/04/2024).

Bacaan Lainnya

Sekedar diketahui, melakukan pendaftaran sebagai Bakal Calon Bupati Alor Periode 2024-2029, DR. Imanuel E. Blegur didampingi sejumlah orang tua seperti Drs. Aba Malaum, Selfius Laa, Silu Mangsari, Th. Bapa, keluarga Kuligang, simpatisan dan pendukung DR. Imanuel E. Blegur.  Mewakili Partai NASDEM, hadir Sekretaris DPC Nasdem Kabupaten Alor Deny Padabang yang juga anggota DPRD Alor,  Wakil Ketua Partai Nasdem Jhoni Tulimau (anggota DPRD terpilih), Benhard Gen Al dan beberapa pengurus Partai Nasdem lainnya.   

Sebelumnya, Ima Blegur  ketika diterima PERINDO Alor mengatakan bahwa pada hari ini, ia bersama orang-orang tua, keluarga, simpatisan dan pendukungnya melakukan pendaftaran secara beruntun di 5 Partai Politik di Kabupaten Alor, diantaranya, PKB, Partai Demokrat, PDI Perjuangan, PERINDO dan Partai GERINDRA.  

Ima Blegur berharap proses pendaftaran yang sedang difasilitasi partai politik ini dapat menghasilkan calon pemimpin yang bisa melakukan perubahan di berbagai sektor yang ada dihadapi masyarakat saat ini.   

Apa yang disampaikan oleh Kaka Ima tadi soal perubahan itu,  kita Alor ini butuh perubahan. Dan itulah pemimpin kita bersama karena  itu  harapan kita. Maka dengan sendirinya kita menentukan pilihan,  partai  harus mengusung orang-orang yang punya watak melakukan perubahan, ujar Umar.

Kalau kita bicara persoalan perubahan demikian Umar maka kepada siapa, bukan orang yang datang mendaftar terakhir (kebetulan Ima Blegur daftar terakhir di PERINDO) tetapi kepada siapa bisa melakukan perubahan itu sehingga tidak terjadi kecemasan di masyarakat.

Maka tugas kita semua masyarakat pada Pilkada kita itu bahwa besok kita harus menentukan pilihan kita yang tepat, kepada orang yang tepat, pinta Umar yang kala itu didampingi Sekretaris DPC Partai PERINDO Kabupaten Alor Zadrak Peni dan Bendahara PERIDNO Robi Bukang.

Untuk Partai PERINDO … Pak Ima memang kita sepakat  akan menetapkan calon terbaik agar bisa melakukan perubahan. Saya sangat setuju apa yang disampaikan Kaka Ima tadi, ujar Umar menambahkan.  

Saya tau bahwa ketika hari ini Ima Blegur lalui berapa partai, bagi saya itu biasa-biasa saja, tetapi  Kaka Ima bukan jamnya … jam terbang bukan hanya disini (di Alor). Ini hanya karena soal pintu masuk saja. Bicara Jakarta  jagonya ini, katanya setengah memuji Ima Blegur.

Saya yakin Kaka Ima bisa bersama kami di Partai PERINDO. Bisa melakukan konsolidasi agar partai ini ketika menetapkan pilihannya kepada Kaka Ima maka harapan bersama untuk melakukan perubahan akan mendapatkan dukungan penuh dari Partai PERINDO, Partai Nasdem dan semua partai pengusung  Kaka Ima, terangnya menambahkan. 

Yang menarik Umar menegaskan keyakinan jika  PERINDO itu Jatuhnya di Kaka Ima. Saya sudah bilang di Bapilu dan pengurus lain bahwa kita sudah komitmen mengusung orang yang betul-betul untuk mengatur daerah ini, dan berharap jatuhnya di Ima Blegur. Mudah-mudahan itu terjadi.  Kalau itu terjadi, luar biasa.

Kalau PER INDO itu pilihannya ke Kaka Ima, saya yakin kemenangan itu sudah selesai.  Kaka Ima akan bersama kami, dan kami juga akan bantu berkomunikasi khususnya di Tingkat DPP. Indonesia ini di Jakarta … Alor inikan bagian dari Indonesia … masuknya lewat sini, tetapi keputusannya bukan kita.  Dan itu yang saya bilang jagonya Kaka Ima,  ungkap Umar.

Hari ini Kaka Ima menjangkaui 5 partai untuk mendaftar. Saya yakin gerakan Kaka Ima adalah gerakan cukup dasyat karena Kaka Ima punya niat, visi-misi dan ketulusan untuk membangun daerah ini,  kata Umar.   *** morisweni

Pos terkait